You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Armada Transjakarta
Pramudi Busway Segera Disertifikasi PT TransjakartaPT Transjakarta akan segera menyertifikasi pengemudi Bus Transjakarta yang kini mengoperasikan Bus transjakarta. Sertifikasi akan diselenggarakan tak hanya untuk pramudi bus transjakarta, tet.
photo doc - Beritajakarta.id

Sopir Bus Transjakarta Wajib Ikut Sertifikasi

Untuk meningkatkan pelayanan serta kedisipilinan dan tidak ugal-ugalan di jalan, seluruh pengemudi bus Transjakarta wajib mengikuti sertifikasi yang dilaksanakan PT Transportasi Jakarta (Transjakarta).

Pengemudi yang tidak disiplin dan ugal-ugalan itu jelas membahayakan penumpang sebagai pengguna jasa

“Pengemudi yang tidak disiplin dan ugal-ugalan itu jelas membahayakan penumpang sebagai pengguna jasa," kata Antonius Kosasih, Direktur Utama PT Tranjakarta, di Balaikota, Senin (16/6).

Kajian Sistem Pembayaran Angkutan Umum Libatkan Akademisi

Menurut Kosasih, selain sopir bus Transjakarta, seluruh sopir angkutan umum di Jakarta, ke depan wajib mengikuti sertifikasi. Sertifikasi ini diharapkan bisa menghapus citra angkutan umum yang selama ini dinilai buruk.  Awak angkutan umum itu antara lain Kopaja, Metro Mini serta angkutan umum reguler lainnya yang terdapat di ibu kota.

"Seluruh sopir angkutan umum wajib memiliki sertifikat, demi memberikan keamanan dan keselamatan kepada pengguna jasa transportasi umum," ujar Kosasih.

Kebijakan tersebut diharuskan bagi para awak angkutan umum demi menciptakan sistem angkutan umum yang efisien, berkualitas, dan berkelanjutan. Dengan begitu, diharapkan dapat mendukung penyelenggaraan lalu lintas dan angkutan jalan yang aman, nyaman, serta dapat diandalkan.

"Yang pertama, pengemudi Transjakarta yang disertifikasi. Kita akan kerjasama dengan  beberapa insntasi yang  yang sudah biasa untuk melatih pengemudi," terangnya.

Kosasih mengakui, sertifikasi ini digelar lantaran masih banyak sopir bus Transjakarta yang belum memahami tata cara berkendara yang baik dan benar serta  ramah lingkungan di ibukota yang jalannya selalu padat.

Menurutnya, standar sertifikasi itu sendiri, akan diterapkan berdasarkan tes dengan standar penilaian yang sama."Semua operator akan kita lakukan standarisasi sopir. Caranya, akan kita jalin dengan institusi yang biasa melatih untuk mengemudi melatih sopir supaya bisa lebih baik. Standarnya mesti sama. Kita akan bikin lintasan, simulasi dengan menggunakan bus artikulasi sungguhan sehingga mereka sudah tahu seperti apa," ucapnya.

Ia mencontohkan, salah satu standar mengemudi tersebut yaitu dengan adanya penurunan percepatan bus yang dikemudikan sopir, ketika hendak memasuki dengan kecepatan normal atau saat beroperasi di koridornya masing-masing.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4000 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2774 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1744 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1553 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1415 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik